Kamis, 05 Februari 2009

Kodanua...

Koperasi adalah perkumpulan otonom dari orang-orang yang bergabung secara sukarela untuk memenuhi kebutuhan dan aspirasi ekonomi, sosial dan budaya bersama melalui perusahaan yang mereka miliki bersama dan mereka kendalikan secara demokratis. Koperasi merupakan suatu organisasi yang dibentuk untuk mensejahterakan anggotanya. Koperasi yang menjadi objek pada tugas akhir ini adalah Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Kodanua yang berlokasi di Jelambar Jakarta Barat. Koperasi tersebut mengelola beberapa kegiatan, namun untuk tugas akhir ini hanya mengambil salah satu kegiatan di koperasi tersebut yaitu mengenai kegiatan simpan dan pinjam anggota dan calon anggota koperasi dan kegiatan promosi koperasi.
Dalam mengelola simpanan dan pinjaman anggota pada koperasi ini menghasilkan data surveyor, data anggota, data calon anggota, data simpanan, data pinjaman dan data angsuran. Koperasi ini dalam menjalankan usahanya sebagai badan usaha bersama masih dilakukan dengan menggunakan sistem yang ada artinya semua data yang menyangkut kegiatan koperasi, khususnya kegiatan simpan dan pinjam masih dilakukan pencatatan dalam pembukuan dan kegiatan promosi masih dilakukan dengan cara penyuluhan. Untuk melakukan pencarian data sulit dilakukan karena data disimpan dalam bentuk buku. Buku-buku tersebut digunakan sebagai arsip di instansi tersebut. Untuk itulah di buat Sistem Informasi Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Kodanua yang akan mempermudah dalam pencarian data, penghitungan simpan pinjam, penambahan data, pengubahan data ataupun penghapusan data dan mempermudah anggota dan calon anggota untuk melihat accountnya sendiri.
Kebutuhan informasi tersebut mendorong penyusun untuk mencari informasi yang lebih lengkap, karena siapapun berhak untuk mendapatkan informasi sebagaimana tercantum dalam UUD 1945 Pasal 28 : “Setiap orang berhak untuk berkomunikasi dan memperoleh informasi untuk mengembangkan mengolah dan menyampaikan informasi dengan menggunakan segala jenis saluran yang tersedia.
Sistem Informasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan database MySQL.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar